Program Mencari Bilangan Prima Dengan Bahasa C++

Bilangan Prima adalah bilangan yang hanya dapat habis dibagi oleh 1 dan dirinya sendiri. Artinya jika bilangan tersebut dibagi dengan  1 dan bilangan itu sendiri, maka sisa baginya sama dengan NOL. Jika dibagi dengan bilangan lain, maka sisanya TIDAK SAMA dengan NOL. Jadi semua bilangan Prima jika dibagi dengan bilangan lain, maka hanya ada 2 bilangan yang menghasilkan sisa bagi sama dengan NOL yaitu 1 dan bilangan itu sendiri.

Contoh :

Apakah 5 adalah bilangan prima?
Untuk mengetahuinya, maka 5 harus dibagi dengan 1 s/d 5.sebagai berikut :

5%1 = 0
5%2 = 1
5%3 = 2
5%4 = 1
5%5 = 0

Karena ada 2 nilai 0, maka 5 adalah Bilangan Prima.

Apakah 6 adalah bilangan prima?
6%1 = 0
6%2 = 0
6%3 = 0
6%4 = 2
6%5 = 1
6%6 = 0

Karena ada 4 nilai 0, maka 6 bukan bilangan prima.

Algoritma :
1. Mulai
2. Deklarasikan variabel p,n,m,j
3. Input bilangan p
4. Tentukan nilai awal n=0
5. Buat perulangan j dari 1 hingga n
6. Selama j<=p, kerjakan langkah 8
7. Jika j>p  lanjutkan ke  langkah 12
8. Hitung modulus  m= p%j
9. Jika m=0, maka hitung n= n + 1
10. Jika n=2, maka P adalah Bilangan Prima, selain itu P adalah Bukan Bilangan Prima.
11. Cetak Hasil
12. Selesai

Program 

#include iostream.h
#include conio.h
void main()
{
  Int  n,j,m, p;
  cout<<"Masukkan sebuah nilai = ";
  cin>>p;
  n=0;
  for( j=1;j<=input;j++)
  {
     m=p%j;
    if(m==0)
    {
      n++;
    }
   }
   if(n==2)
   {
    cout<<"\nNilai "<
   } else
   {
     cout<<"\nNilai "<
   }
    cout<<"\n";
    getch();
}

Output program :



Demikian pembahasan tentang Program Mencari Bilangan Prima Dengan Bahasa C++. Semoga dapat bermanfaat bagi anda semuanya.

God bless you all.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan memberikan komentar dan pertanyaan yang sifatnya positif.